LAZ PERSADA l Zakat Penuh Manfaat

Mengapa Harus Sedekah Subuh

Sedekah adalah memberikan sesuatu kepada fakir miskin atau yang berhak menerimanya, di luar kewajiban zakat dan zakat fitrah. Pemberian sesuai dengan kemampuan pemberi.
Sedekah sebenarnya tidak harus terpaku pada waktu tertentu maupun hari tertentu. Waktu-waktu yang dilakukan untuk bersedekah itu sama baiknya. Tidak terkecuali dengan bersedekah di waktu subuh, yaitu sedekah subuh.

Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda tentang manfaat sedekah dalam Islam, “Bersegeralah untuk bersedekah. Karena musibah dan bencana tidak bisa mendahului sedekah.” (HR Imam Baihaqi).

Salah satunya dengan melakukan sedekah di waktu subuh. Tata cara untuk melakukan sedekah ini, diantaranya:

  1. Memasukkan Uang ke Kotak Amal

Seseorang bisa melakukan sedekah paling baik ini ketika pergi ke masjid untuk menunaikan ibadah shalat subuh. Sejak dari rumah pastikan sudah menyiapkan sejumlah uang yang nantinya bisa disedekahkan dengan cara dimasukkan ke dalam kotak amal yang ada di masjid. 

2. Mengirim Uang Sedekah via Rekening Bank 

Di zaman serba canggih seperti sekarang ini, melakukan sedekah di waktu subuh juga bisa dilakukan via rekening bank. Jadi, tidak melulu harus dilakukan secara langsung.

Seseorang bisa mengirimkan sejumlah uang ke rekening yang dituju. Misalnya, kepada orang tua maupun lembaga khusus yatim piatu. 

3. Memberi Makanan pada Waktu Subuh 

Tidak hanya uang, sedekah paling baik di waktu subuh juga bisa melalui makanan. Makanan tentu juga menjadi kebutuhan penting dalam kehidupan ini.

Seseorang bisa memberikan makanan di waktu subuh sebagai kegiatan yang mulia. Makanan tersebut bisa diberikan ke tetangga maupun mereka yang di jalan. 

4. Mengantarkan Bantuan Tertentu 

Sedekah juga bisa dilakukan dengan mengantarkan bantuan tertentu kepada mereka yang membutuhkan.

Contohnya, bantuan untuk mereka yang mengalami tragedi bencana alam berupa logistik, pakaian, buku-buku pelajaran dan sebagainya.

Seperti halnya sedekah. Sedekah yang dilakukan pada waktu sebelum matahari terbit ini memiliki beberapa manfaat yang bisa dirasakan oleh mereka yang memberikan, seperti:

1. Keinginan Mudah Terpenuhi 

Manfaat sedekah shubuh adalah hajat mudah terkabul. Setelah shalat subuh dan memasukkan sedekah ke kotak amal, seseorang bisa mendapatkan manfaat ini. Tidak perlu mencari anak yatim maupun orang miskin di saat shalat subuh. 

Seseorang bisa langsung memasukkan sebagian harta yang dimiliki ke kotak amal yang tersedia. Isi kotak amal dengan sedekah sembari memanjatkan hajat.

Kemudian, bagi wanita yang sedang berhalangan shalat, sebaiknya dilakukan sebelum beraktivitas.

2. Agar keinginan cepat terpenuhi, tanam satu keinginan, satu sedekah 

Ketika seseorang benar-benar ingin keinginannya dikabulkan, lebih baik berzakat sekali untuk satu keinginan.

Hal ini pun sudah banyak dibuktikan oleh umat muslim lainnya. Sedekah bisa dilakukan untuk orang tua, dibukakan pintu rezeki, dipermudah diberi keturunan, mencari jodoh dan lainnya.

Bahkan banyak juga yang melakukan sedekah ini agar permasalahan hutangnya lebih mudah terselesaikan.

Banyak penghafal Al-Qur’an juga menerapkan hal ini agar lebih cepat dalam menghafalnya.

3. Dosa-Dosanya Dihapus 

Berikutnya, sedekah subuh yang dilakukan oleh seseorang juga bisa membuat dosa-dosanya terhapus.

Pastikan saat melakukan sedekah sudah menggunakan niat yang ikhlas dan tulus karena Allah SWT. Jangan sampai bersedekah hanya karena ingin dipuji oleh orang lain.

Hal semacam ini tentu termasuk perbuatan riya. Riya pun menjadi perbuatan yang sangat dilaknat oleh Allah SWT. Riya nantinya akan termasuk dalam kelompok orang munafik yang akan menerima azab di hari-hari terakhir. 

4. Tolak Bala 

Sedekah yang dilakukan di waktu subuh ternyata juga bagus untuk menolak bala. Sedekah yang dilakukan di waktu subuh dan belum melakukan berbagai aktivitas ini sangat ampuh untuk menghindarkan diri dari berbagai macam bencana maupun malapetaka. 

Bahkan juga dianjurkan untuk orang-orang yang sakit melakukan sedekah sebagai obat terbaik. Sedekah mampu meredam murka Allah SWT dan menolak kematian yang buruk. Jadi, bersedekahlah dengan ikhlas, tulus dan sesuai kapasitas. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kirim Pesan
Assalamualaikum, Salurkan Zakat, Infaq, Sedekah Anda Bersama LAZ PERSADA. Klik Untuk Konfirmasi dan Konsultasi Selanjutnya.